Tips Dari Saya Agar Pembelajaran Jarak Jauh Lebih Menyenangkan

Penulis : Aisyah Halyda E. ( 12 IPS 3 )

Pembelajaran jarak jauh tentu membuat para pelajar jenuh. Sebuah survei yang dilakukan UNICEF pada bulan Mei dan Juni 2020 mendapati, sebanyak 66 persen dari 60 juta siswa dari berbagai jenjang pendidikan di 34 provinsi di Indonesia mengaku tidak nyaman belajar di rumah selama pandemi Covid-19.

Banyak sekali yang menjadi faktor kenapa para pelajar jenuh dan merasa tidak nyaman dengan PJJ seperti siswa tidak bisa mengobrol dengan temannya, lebih banyak melihat monitor, Interaksi dengan teman sangat kurang, membuat anak bosan.

Tetapi saya mempunyai cara sendiri dalam kegiatan PJJ agar lebih menyenangkan yaitu dengan saya bersikap santai dan tidak menjadikan beban. Santai dalam artian jangan membuat diri saya menjadi panik karena tugas menumpuk, ketika guru memberikan tugas dan tengat waktu yang lumayan lama saya mencicil tugas-tugas yang akan saya kerjakan tetapi perhatikan juga batas tengat waktunya jangan sampai diri saya terlewat santai dan tugas telat mengumpulkan.

Cara yang selanjutnya adalah dengan berbagi tugas kepada teman atau bekerja sama, misal saya tidak paham dengan pelajaran A dan saya minta kepada teman saya untuk mengajarkan jadi saya bisa mendapatkan ilmu dengan teman saya dan juga saya dapat berbagi ilmu juga kepada teman saya karena, ketika PJJ pasti banyak hambatan mulai dari tidak mengerti dalam hal materi dll, maka saya memanfaatkan sosial media untuk saling berbagi ilmu.

Cara yang selanjutnya adalah dengan memanfaatkan sosial media untuk belajar misal di aplikasi sosial media sekarang ini banyak sekali yang memberikan video tentang materi pembelajaran dengan pembawaan materi yang asik sehingga membuat saya tertarik untuk menonton terus menerus.

Contohnya ada di salah satu media sosial yang menampilkan video tentang sejarah indonesia dengan pembawaan yang mudah di pahami dan enak untuk di tonton sehingga saya menjadi ketagihan untuk menontonnya terus menerus. Sebab saat PJJ ini saya lebih sering memegang hp jadi tidak ada salahnya saya memanfaatkan media sosial untuk belajar.

Itu tadi adalah beberapa tips yang saya gunakan agar pembelajaran PJJ saya menjadi menyenangkan dan tidak jenuh, intinya jangan panik dalam mengerjakan tugas, jangan di buat pikiran karena ketika pikiran kita suntuk akan menambah masalah yang akhirnya malas untuk mengerjakannya.

Postingan populer dari blog ini

Respon Negara luar terhadap proklamasi kemerdekaan indonesia

Hari Guru Nasional Dalam Gagasan Kaum Muda Milenial